Nominal Pajak R25 katanya mahal sampai jutaan, emang benar? Kalau ngebahas soal motor sport, emang harus siap siap dengan apa apa-nya yang serba mahal.
Mulai dari harga motor, harga spare part, sampai pajakpun demikian.
Termasuk untuk tipe motor Yamaha R25, yang mana kalau misal dibandingkan sama pajak motor Beat 2022, tentu ini mahal banget.
Cuma misalkan dibanding sama motor sport lainya, bagaimana?
Nah untuk mengetahui jawaban itu, kalian perlu melihat ke dalam artikel yang sudah admin siapkan.
Table of Contents
Pajak R25
Harga motor Yamaha R25 sendiri termasuk lumayan menguras kantong buat saya. Bahkan admin akui, sekarang belum mampu untuk membelinya.
Ya secara bagaimana yah? Banderolnya mencapai angka Rp59,78 jutaan dan bahkan bisa lebih kalau misalnya jaraknya jauh dari pabriknya.
Terus karena harganya sendiri mencapai hampir 60 jutaan. Tentu sudah ketahuan kalau pajaknya di atas 600 ribu.
Secara kalau berlaku 1%, kan kisarannya udah segitu. Lantas bagaimana jika 1,5% atau bahkan 2%.
Makanya buat mengetahui gambaran pastinya, Anda bisa melihat ke bahasan nominal ataupun cara cek pajak online yang benar seperti apa.
Nominal Pajak R25
Ngomongin soal nominal pajak R25, Admin memiliki beberapa data yang bisa kalian jadikan sebagai gambaran.
Dimana itu sudah admin sajikan sesuai tahun pembelian. Jadi nanti akan kelihatan jelas mengenai perbedaan masing-masing tahun.
Dan untuk data yang dimaksud seperti apa, berikut adalah daftar lengkapnya.
- Yamaha R25 (2018) Rp874.000
- Yamaha R25 (2019) Rp902.000
- Yamaha R25 (2020) Rp1.313.000
- Yamaha R25 ABS (2020) Rp1.442.500
- Yamaha R25 (2021) Rp1.555.000
- Yamaha R25 ABS (2021) Rp1.703.125
- Yamaha R25 ABS (2022) Rp1,8 jutaan
- Yamaha R25 ABS (2023) Rp1,8 Jutaan
Mengingat harganya yang mencapai 60 jutaan bahkan lebih. Maka wajar jika akhirnya mencapai angka tersebut. Terlebih kalau Anda kena progresif, maka akan luar biasa lagi.
Dan misalkan mau coba bandingkan, maka Anda bisa juga bandingkan dengan sepeda motor lainya.
Misalnya pajak CRF 150, Pajak Vespa Matic, atau yang motor CBR 150.
Silahkan kalau merasa R25 rada kemahalan, bisa ambil opsi untuk melihat daftar motor tersebut, siapa tahu kalau segitu pas.
Cara Menghitung Pajak R25
Sementara itu, untuk yang mau mencoba menghitung sendiri dengan rumus juga boleh. Tenang saja, rumusnya gampang kok.
Sebab tinggal mengalikan antara tarif dengan Nilai Jual Kendaraan Bermotor. Untuk tarif, biasanya disesuaikan sama daerah masing-masing.
Sementara untuk nilai jual, akan disesuaikan dengan tipe motor dan tahun pembelian. Yang mana semakin lama tahun pembelian, umumnya nilainya semakin turun.
Sebagai contoh, jika Pak Andi memiliki Motor R25 dengan NJKB Rp53.000.000, kemudian tarif pajak kendaraan yang berlaku di daerahnya adalah 1,8%. Kira-kira berapa pajaknya?
PKB= Tarif pajak x NJKB
PKB= 1,8% x Rp53 juta
PKB= Rp954.000
Berdasarkan perhitungan di atas, berarti nominal pajak R25 milik Pak Andi adalah Rp954.000. Dan kalau misalkan ditambah sumbangan wajib Rp35 ribu, berarti menjadi Rp989.000.
Mudah kan?
Ya untuk menghitung memang mudah. Kadang yang bikin agak sulit adalah karena kita tidak tahu NJKB dari kendaraan tersebut.
Maka dari itu, sebenarnya cara paling gampang yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengeceknya secara online.
Cara Cek Pajak R25 Online
Untuk mengecek secara online, pengguna bisa memanfaatkan beberapa layanan yang ada. Misalnya saja adalah e-samsat.id.
Cukup sediakan beberapa data kendaraan, terus ketik di kolom yang tersedia. Lalu tunggu hasilnya.
Atau biar gampang, langsung saja cek panduan berikut.
- Pertama-tama, silahkan hubungkan HP dengan jaringan internet
- Lalu Copy Paste URL berikut โhttps://e-samsat.id/โ
- Terus masukan data data yang dibutuhkan
- Sesuaikan sama petunjuk per kolom
- Misal bagian plat nomor ya isi dengan informasi tersebut
- Setelah dipastikan lengkap, tinggal pilih โCek Sekarangโ
- Tunggu beberapa saat sampai keluar hasilnya
Silahkan lihat dan bila diperlukan bisa dicatat. Terutama terkait nominal dan jatuh temponya. Karena itu termasuk penting, benar kan?
Oh ya, kalian mau cek juga gak, Soal nominal pajak motor Beat 2022.
Cara Bayar Pajak R25
Jika sebuah kendaraan memiliki tanggal jatuh tempo kurang dari 60 hari lagi, maka itu artinya sudah diperbolehkan untuk membayar kewajibannya.
Jadi buat pemilik kendaraan yang sudah punya uang dan waktu luang, silahkan langsung saja datang ke kantor Samsat terdekat.
Atau misal mau menggunakan aplikasi SIGNAL juga boleh. Alhasil metode yang dipakai adalah online.
Terus buat yang akhirnya tetap memilih metode offline dengan cara datang langsung kekantor Samsat, silahkan cek tutorial berikut.
- Siapkan dokumen dokumen yang diperlukan
- Kemudian datang ke kantor Samsat
- Ambil nomor antrean
- Setelah dipanggil, silahkan temui petugas
- Biasanya ada di loket pendaftaran
- Sampaikan niat Anda dan serahkan dokumen yang diminta
- Tunggu lagi sebentar sampai dipanggil ke loket pembayaran
- Tunggu lagi sampai STNK berhasil diterbitkan
- Silahkan ambil dan selesaikan prosesnya
Nah kurang lebih prosesnya adalah seperti itu.
Akhir kata, semoga artikel tentang pajak R25 ini bisa menjadi tambahan referensi buat teman-teman. Terima kasih telah berkunjung.